JENIS DAN KELIMPAHAN PERIFITON EPIFITIK PADA BATANG ECENG GONDOK (Eichornia crassipes) DI PERAIRAN DANAU SEMAYANG KOTA BANGUN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

Authors

  • Syahidul Akbar
  • Lily Inderia Sari
  • Dewi Embong Bulan

DOI:

https://doi.org/10.30872/tas.v2i1.937

Keywords:

Perifiton Epifitik, Jenis dan Kelimpahan, Eceng Gondok (Eichornia crassipes) Danau Semayang

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada bulan November 2017 – April 2018, penentuan stasiun penelitian didasarkan pada kelimpahan tumbuhan eceng gondok di Danau Semayang. Parameter utama adalah jenis dan kelimpahan perifiton epifit pada batang eceng gondok dan parameter sekunder kualitas air di Danau Semayang. Hasil penelitian ditemukan 9 kelas perifiton epifit dengan 83 spesies. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis-jenis epifit yang memanfaatkan batang tumbuhan eceng gondok (Eichornia crassipes) sebagai habitatnya, mengetahui kelimpahan, indeks keanekaragaman, keseragaman, dan dominansi serta faktor pembatas yang mempengaruhi kelangsungan hidup perifiton di perairan. batang eceng gondok (Eichornia crassipes). Berdasarkan hasil perhitungan selama penelitian, nilai korelasi antara kerapatan tegakan eceng gondok dengan kelimpahan perifiton ditemukan sangat tinggi (0,9968) pada bulan November. Hasil perhitungan CA Stasiun I terdiri dari 6 kelas dari 24 spesies, Stasiun II terdiri dari 6 kelas dari 34 spesies, Stasiun III terdiri dari 5 kelas dari 24 spesies. Hasil PCA mencirikan Stasiun I dengan nilai kekeruhan yang tinggi di perairan. Stasiun II dengan nilai kedalaman yang tinggi, Stasiun III dengan nilai temperatur air yang tinggi

Downloads

Published

12-04-2023

How to Cite

JENIS DAN KELIMPAHAN PERIFITON EPIFITIK PADA BATANG ECENG GONDOK (Eichornia crassipes) DI PERAIRAN DANAU SEMAYANG KOTA BANGUN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA . (2023). Jurnal Tropical Aquatic Sciences, 2(1), 28-36. https://doi.org/10.30872/tas.v2i1.937

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2