Pengaruh Label Halal dan Promosi Serta Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Indomie (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman)

Authors

  • Achmad Tauji Universitas Mulawarman
  • Joko Susilo Universitas Mulawarman

DOI:

https://doi.org/10.30872/jesm.v2i3.2778

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pengaruh label halal dan promosi serta kualitas produk terhadap keputusan pembelian produk Indomie. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Penelitian ini juga menggunakan 98 responden mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan Regresi linear Berganda dibantu perhitungan SPSS 24.0. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa label halal berpengaruh positif dan signifikan, promosi berpengaruh positif dan signifikan serta kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk Indomie.

Downloads

Published

2023-09-30