Efektivitas Pendayagunaan Dana Zakat, Infak dan Sedekah Melalui Program Pengembangan Ekonomi MAPAN (Mandiri Terdepan) pada Baitul Maal Hidayatullah Samarinda

Authors

  • Yulinda Yulinda Universitas Mulawarman
  • Joko Susilo Universitas Mulawarman

DOI:

https://doi.org/10.30872/jesm.v1i1.2736

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan efektivitas pendayagunaan dana zakat, infak dan sedekah melalui program pengembangan ekonomi MAPAN (Mandiri Terdepan) pada Baitul Maal Hidayatullah Samarinda. Dengan hadirnya program ekonomi MAPAN di Samarinda diharapkan mampu memberikan peluang bagi masyarakat yang ingin membuka usaha atau sudah memiliki usaha namun ada keterbatasan dalam segi modal. Dimana program ekonomi MAPAN ini adalah program yang memberikan bantuan modal usaha kepada para mustahik terutama pedagang yang ekonominya lemah (kaum dhuafa), yang bertujuan untuk menopang dan sekaligus membantu mengentaskan kemiskinan dan pengganguran melalui dukungan pembiayaan bagi pelaku ekonomi lemah (kaum dhuafa), serta melakukan pembinaan baik aspek moral ataupun manajerial. Selain itu program ekonomi MAPAN juga bertujuan untuk menjadikan mustahik menjadi muzzaki. Jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis metode deskriptif. Dalam penelitian ini data yang digunakan adalah data kualitatif yang bersumber dari data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan cara pengamatan, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka. Semua instrument tersebut saling mendukung dan lengkap sehingga data yang diperoleh lengkap dan akurat. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat empat aspek atau variabel pada indikator efektivitas program, pertama yaitu ketepatan sasaran program dengan hasil menunjukan telah memberdayakan empat mustahik dari target yang ingin dicapai, kedua yaitu sosialisasi program dengan hasil menunjukan terdapat kurangnya sosialisasi program yang dilakukan Baitul Maal Hidayatullah Samarinda kepada masyarakat sehingga menyebabkan jumlah mustahik penerima program ekonomi MAPAN sangat sedikit, ketiga yaitu tujuan program dengan hasil menunjukan bahwa tidak ada jumlah mustahik yang menjadi muzzaki pada tahun 2020 kemudian indikator terakhir yaitu pemantauan program dengan hasil menunjukan terdapat kurangnya pemantauan serta kurangnya pembinaan skill usaha kepada para mustahik penerima bantuan modal usaha yang menyebabkan program ekonomi MAPAN pada Baitul Maal Hidayatullah sempat tidak berjalan.

Downloads

Published

2022-04-30