Evaluasi Program Aksi Layanan Sehat (ALS) Dompet Dhuafa Kalimantan Timur Melalui Model CIPP
DOI:
https://doi.org/10.30872/jesm.v4i1.2066Keywords:
Evaluasi Program, Layanan Kesehatan, Dompet DhuafaAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi program kesehatan yang memberikan akses bagi masyarakat di daerah kantong kemiskinan. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Keabsahan data diuji melalui triangulasi sumber. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa dalam dimensi Context, program ALS dirancang untuk memenuhi kebutuhan kesehatan di daerah terpencil. Di dimensi Input, pengelolaan SDM dan dana baik, namun ada tantangan dalam pengaturan dana yang sama rata. Dimensi Process menunjukkan layanan preventif dan kuratif efektif, tetapi rehabilitatif perlu ditingkatkan. Pengelolaan program sudah baik, meskipun ada keterbatasan sumber daya. Dalam dimensi Product, program berhasil memenuhi kebutuhan kesehatan jangka pendek, tetapi akses berkelanjutan masih menjadi tantangan. Saran dari penerima manfaat menunjukkan perlunya peningkatan frekuensi program untuk memenuhi kebutuhan kesehatan yang berkelanjutan
References
Ambiyar, M.Pd. & Muhardika D., SST., M. P. T. (2019). Metodologi Penelitian Evaluasi Program. Bandung: Afabeta cv. Diakses pada 22 November 2023.
Antariksa, W. F., Fattah, A., & Utami, M. A. P. (2022). Evaluasi Program Pendidikan Pesantren Mahasiswa Model Cipp (Context, Input, Process, Product). Evaluasi: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam. https://doi.org/10.32478/evaluasi.v6i1.848
Canggih, C., Fikriyah, K., & Surabaya, U. N. (2017). Potensi dan realisasi dana zakat indonesia. https://journal.unesa.ac.id/index.php/jie/article/view/216
Eny Winaryati, Muhammad Munsarif, Mardiana, S. (2021). Model-model evaluasi aplikasi dan kombinasinya. In Penerbit KBM Indonesia. Jogjakarta: KBM Indonesia. Diakses pada 22 November 2023.
Kemenag. (2014). Menjadi Muslim, Menjadi Indonesia (Kilas Balik Indonesia Menjadi Bangsa Muslim Terbesar). https://kemenag.go.id/opini/menjadi-muslim-menjadi-indonesia-kilas-balik-indonesia-menjadi-bangsa-muslim-terbesar-03w0yt
Matthew B.Miles, Huberman, A. M., & Saldana, J. (2014). Qualitative Data Analysis A Method Sourcebook. London, SAGE Publications, inc. Diakses pada 30 Oktober 2023.
Rosadi, A. (2014). Redistribusi Zakat melalui Pendekatan Diyani dan Qadh’i dalam Hukum Islam. file:///C:/Users/lenovo/Downloads/8615-23649-1-PB.pdf
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, R & D. Bandung: CV Alfabeta. Diakses pada 15 Januari 2024.
Sugiyono. (2020). Metode Penelitian kuantitatif, kualitatif, R & D. Alfabeta, Bandung
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Muhammad Aidil Ali Ali, Rais Abdullah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.